-->

ACEH M E M A N A S.... Polisi Temukan Bengkel Senjata Api di Aceh Utara

ACEH UTARA - Kepolisian Resor Aceh Utara menemukan bengkel perakitan senjata di sebuah rumah Gampong Meunasah Geudong, Kecamatan Baktiya Aceh Utara, Selasa, (26/9).
Dari informasi yang dihimpun,
 penemuan tempat perakitan senjata berawal dari upaya penangkapan terhadap Az alias Ayi (40), terduga pelaku penganiayaan terhadap M. Iqbal (22), warga setempat, sekitar pukul 16.00 WIB.
"Benar, dalam upaya penangkapan terhadap pelaku kami temukan bengkel perakitan senjata di dalam rumah serta bungkusan narkoba jenis sabu. Pelaku berhasil kabur," kata Kapolres Aceh Utara AKBP Untung Sangaji melalui Kasatreskrim Iptu Rezki Kholidiansyah saat dikonfirmasi
Tersangka yang mencium kedatangan polisi langsung melarikan diri dari pintu belakang rumah dengan membawa bungkusan plastik putih. Polisi sempat mengejar dan menyisir lokasi, namun pelaku berhasil lolos.
"Dalam penyisiran kami temukan satu pucuk senjata rakitan, satu kotak peluru hampa dan sebutir peluru aktif. Selain itu juga diamankan dua bungkus besar narkoba jenis sabu beserta timbangan. Semua barang bukti tersebut ditemukan di sekitar semak (pohon pandan) dalam bungkusan plastik warna putih di belakang rumah," ungkap Kasat.
Penggerebekan yang dipimpin Kapolsek Baktiya Iptu Suparyo tersebut kemudian menggeledah rumah pelaku dan menemukan satu ruangan yang dipenuhi peralatan.
"Kami temukan satu ruangan dipenuhi peralatan yang diduga digunakan pelaku untuk merakit senjata. Ada juga satu pucuk senapan angin kaliber 5,5 yang sudah dirakit tersangka," tambah Rezki.
Saat ini tim gabungan masih memburu pelaku yang diduga belum jauh melarikan diri. Sedangkan seluruh barang bukti yang berhasil diamankan sudah dibawa ke Mapolres.
"Barang bukti sudah kita amankan setelah petugas melakukan penyelidikan awal. Untuk pelaku masih kita buru," ujarnya.

0 Response to "ACEH M E M A N A S.... Polisi Temukan Bengkel Senjata Api di Aceh Utara"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel